Jumlah Kasus Melonjak Tajam Kurang dari 2 Minggu, Pemerintah Akhirnya Resmi Tetapkan Wabah Virus Corona sebagai Bencana Nasional

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 15 Maret 2020 | 08:11 WIB
Pemerintah menetapkan virus corona menjadi bencana nasional di Indonesia (Tangkap Layar Kompas TV)

Nakita.id – Kasus virus corona di Indonesia kian bertambah setiap harinya.

Mengutip dari Kompas.com, per Sabtu (14/3/2020) siang, jumlah kasus positif Covid-19 telah mencapai 96 orang.

Jumlah itu bertambah 27 dari sehari sebelumnya, Jumat (13/3/2020).

Baca Juga: Tak Hanya Menginspirasi, Nakita Siap Jawab Semua Kegalauan Moms Seputar Pregnancy dan Parenting Lewat N-spiration

Akibat jumlahnya yang kian melonjak tajam, akhirnya pemerintah pun resmi menyatakan virus corona sebagai bencana nasional.

Langkah tersebut pun diambil lantaran WHO juga telah mengirimkan surat imbauan agar Presiden Joko Widodo menetapkan Indonesia darurat nasional.

"Bukan darurat nasional. Ini sudah bencana nasional. Darurat nasional gimana? Kalau dipegang BNPB kan sudah bencana nasional ini," ujar Achmad Yurianto, Juru Bicara Penanganan Corona, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (14/3/2020).

Baca Juga: Seakan Jadi Bola Api yang Terus Bergulir, Mbah Mijan Menangis Ungkap Nyawa yang Berjatuhan Lantaran Wabah Corona, Ada Apa?