Iseng Minum Jus Jahe Lemon Selama Satu Minggu, Perempuan Ini Terkejut dan Malah Ketagihan dengan Hasilnya

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 15 Maret 2020 | 19:45 WIB
Ilustrasi jahe (Freepik)

Nakita.id - Jahe dikenal sebagai salah satu rempah dengan segudang manfaat kesehatan.

Selain untuk menghangatkan tubuh, jahe disebut ampuh meredakan gejala flu seperti pilek, batuk, dan tenggorokan gatal.

Jahe juga kerap diolah menjadi campuran berbagai minuman, seperti air jahe madu, teh jahe, hingga kopi jahe.

-Baca Juga: Dianggap Masih Bau Kencur, Irfan Sbaztian Bantah Bakal Numpang Hidup ke Irma Darmawangsa Saat Menikah Nanti: 'Gue Gak Mau Minta Uang ke Cewek'

Hal itu tidak lepas dari nikmatnya sensasi pedas ketika mengonsumsi tanaman empon-empon ini.

Melansir dari MSN, seorang perempuan bernama Amanda McCoy mencoba mengonsumsi jahe dengan cara berbeda.

Ya, perempuan ini menjadikan jahe sebagai jus atau minuman smoothies.

Mendengar manfaat jahe sebagai anti-peradangan dan baik untuk pencernaan, Amanda iseng mencoba minum jus jahe selama satu minggu.

Tak cuma itu, Amanda menambahkan air lemon dan madu ke dalam jus jahenya tersebut.

Dikatakan Amanda, ia bisa langsung merasakan manfaat minum jus jahe tak lama setelah mengonsumsinya.

"Aku tipe orang yang agak sulit buang air besar secara teratur, tapi jus jahe ternyata membantu pencernaanku," kata Amanda.

Baca Juga: Punya Dua Suami, Wanita di Balikpapan Ini Jadi Korban KDRT Sampai Dibakar Hidup-hidup dalam Truk, Begini Kondisinya

"Efek dari jus jahenya sangat cepat, di hari ketiga aku sudah bisa buang air besar di jam yang sama setiap harinya," imbuhnya.

Tidak cuma itu, Amanda mengaku kalau pegal-pegal di tubunya perlahan sembuh.

Diakuinya, ia kerap memakai balsem pereda nyeri otot setelah olahraga dan bekerja.

Tapi sejak mengonsumsi jus jahe, ia tidak perlu melakukan hal itu lagi.

Baca Juga: Cardigan yang Dipakai Tidak Dikancing Semua Hingga Bra Terlihat, Tampilan Prily Latuconsina Rebahan Santai di Sofa Justru Bikin Gagal Fokus Netizen

"Di hari keempat, aku sadar kalau pegal-pegal di tubuhku mulai mereda dan otot menjadi lebih rileks," jelas Amanda.

Setelah mencobanya selama satu minggu, Amanda mengaku ketagihan dan akan terus mengonsumsi jus jahe lemonnya.

Baca Juga: Baru Saja Mengecap Manis Pernikahan, Cinta Penelope Ungkap Suaminya Idap Penyakit Mematikan yang Butuh Perawatan Seumur Hidup

"Aku tidak percaya betapa semua manfaat itu bisa didapatkan dengan mudah dan murah, aku tidak sabar menantikan manfaat yang lebih banyak lagi," pungkasnya.