Viral, Pria Ini Bagikan Cara Kreatif Menabung Walau Penghasilan Pas-pasan! Mau Coba?

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Minggu, 22 April 2018 | 19:58 WIB
Banyak cara untuk menabung. Salah satunya cara kreatif ini! ()

Nakita.id - Menjadi kaya raya tentu menjadi impian setiap orang, berbagai cara pun dilakukan untuk menabung.

Mulai cara konvensional seperti celengan sampai yang modern seperti menaruh uang di bank atau deposito.

Namun, hal itu kerap menjadi masalah bagi orang yang memiliki penghasilan tidak terlalu besar.

BACA JUGA: Rata-Rata Ibu Rumah Tangga di Amerika Berpenghasilan Tinggi, Caranya?

Kendati demikian, bukan berarti hanya orang kaya yang bisa memiliki banyak uang.

Jika bisa mengalokasikan dana dengan tepat, semua orang bisa menyisihkan uang sesuai porsinya.

Seperti pengguna facebook satu ini, Xopau Mendoza yang melalui akunnya membagikan cara cerdas menabung.

Pengguna facebook ini bagikan caranya menabung

Tampak dalam postingannya, ia membuat skema alokasi keuangan dengan cara yang unik.

BACA JUGA: Tak Bisa Hemat Mengatur Keuangan, Bisa Jadi Tanda Gangguan Psikologis

Caranya sederhana, ia membuat banyak folder atau amplop yang sudah diberi nama sesuai kebutuhan.

Amplop dibagi sesuai kebutuhan

Folder tersebut diberi nama sesuai pos yang dibutuhkan seperti Tabungan, Asuransi Kesehatan, Dana Darurat, Stok Belanja dan masih banyak lagi.