Berawal dari Sesumbar Indonesia Kebal Virus Corona, Para Ahli Jelaskan Mengapa Kasus Covid-19 Bisa Melonjak Tajam di Tanah Air

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 5 April 2020 | 16:26 WIB
Ilustrasi virus corona (freepik)

Nakita.id - Indonesia termasuk salah satu negara yang belum lama berjibaku melawan pandemi virus corona.

Pasalnya, sejak merebak pada Desember 2019, beberapa negara langsung mengumumkan kasus positif Covid-19.

Kasus nol di Indonesia pun sempat jadi bahasan sampai muncul dugaan kalau virus corona tidak bisa berkembang di Tanah Air.

Baca Juga: Seantero Dunia Dibuat Kocar-kacir oleh Virus Corona, Negara di Asia Tenggara Ini Justru Mampu Catatkan Nol Kasus Baru Bahkan Nol Kematian, Apa Rahasianya?

Hanya saja, rupanya hal tersebut tidak benar dan Indonesia kini sudah memiliki kasus terkonfirmasi berjumlah ribuan.

Hingga saat berita ini ditulis, belum ada tanda-tanda penurunan jumlah pasien positif corona yang dilaporkan.

Hal ini pun membuat masyarakat bertanya-tanya, kenapa jumlahnya bisa terus naik?

Para ahli pun berusaha mencari apa penyebab naiknya kasus Covid-19 di Indonesia.