Bak Diberi Kesempatan Kedua, Seorang Pasien Virus Corona di Bengkulu Bongkar Rahasianya Hingga Bisa Sembuh Total, Ternyata Cuma Rutin Lakukan Hal Sederhana Ini!

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 20 April 2020 | 12:15 WIB
Ilustrasi virus corona (Pixabay.com)

Nakita.id – Sebuah kabar gembira muncul di tengah wabah virus corona di Indonesia.

Pasalnya, satu pasien positif Covid-19 di Bengkulu yang berinisial Hn (54) akhirnya dinyatakan sembuh usai menjalani perawatan di RSUD M Yunus.

Hal ini diumumkan langsung oleh Direktur Rumah Sakit M Yunus Bengkulu Zulki Maulub, Sabtu (18/4/2020).

Baca Juga: Sebagian Besar Negara Kocar-kacir Hadapi Virus Corona, Negara yang Satu Ini Justru Nol Kasus Kematian Akibat Covid-19 hingga Terbongkar Rahasia yang Dilakukan Pemerintahnya

"Pasien dinyatakan sembuh dan boleh pulang," ujar Zulki Maulub dalam keterangan persnya di RSUD M Yunus dikutip dari Kompas.com.

Sebelum pulang ke rumahnya, Hn pun sempat berujar bahwa dirinya seperti diberi kesempatan hidup yang kedua.

Menurutnya, berpikir optimistis menjadi salah satu kunci hingga akhirnya bisa sembuh total.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Salah Satu Eks Cherrybelle Ini Harus Terima Kenyataan Pahit di Tengah Pandemi Virus Corona, ' Harusnya Hari...'