Ditegur Sejumlah Dokter dan Ahli Soal Penyampaiannya tentang Covid-19, Luna Maya Akhirnya Buka Suara: 'Gue Bukan Ahli Ya'

By Ine Yulita Sari, Senin, 20 April 2020 | 14:00 WIB
Luna Maya (Instagram/lunamaya)

"Automatically badan kita juga sehat, kepala kita rileks, di rumah juga bisa produktif seperti aku sekarang."

Di akhir pembicaraan, Luna kembali menegaskan bahwa ia tak pernah menyangsikan bahwa virus COVID-19 sangat berbahaya.

Baca Juga: Ahmad Dhani Menangis Sampai 2 Kali untuk Nikahi Mulan Jameela, Sang Biduan Akui Tak Tertarik: 'Saya Nonton Konsernya Hanya untuk...'

"Of course (COVID-19 itu berbahaya). Kalau situasi kita dalam hal apapun kalau kita sering ditakut-takutin, takutnya kita malah stres gitu," jelas Luna.

Sebelumnya, Luna Maya menggandeng drh Indro Cahyono dalam video singkat yang ia unggah pada 12 April 2020 itu.

Penuturan Indro Cahyono yang merupakan seorang dokter hewan nyatanya menuai pro dan kontra.

Tak tanggung-tanggung, sejumlah ahli dan dokter pun turut mengritik Luna Maya dan drh Indro Cahyono.

Salah satu yang turut menyuarakan keresehannya adalah dokter spesialis jantung, Berlian Idriansyah yang membuat poin penjelasan yang dianggapnya kurang sesuai dari ucapan Indro Cahyono.

"Dear @LunaMaya26 & drh. Moh Indro Cahyono, penjelasan di video ini salah & berpotensi membuat masyarakat meremehkan risiko tertular virus SARS-CoV-2 yg menyebabkan COVID-19," tulis Berlian pada Kamis (16/4/2020).