Alshad pun mengaku, dirinya bukan bermaksud ria hanya saja ingin membuat orang lain yang mampu juga ikut serta membantu masyarakat yang membutuhkan.
"Pada video kali ini gue mau galang dana dari income Youtube ini atau pemasukan dari adsense ini," ujar Alshad dalam akun Youtube Alshad Ahmad.
Tak Tanggung-tanggung, Alshad pun merelakan 100% penghasilannya dari video tersebut untuk membantu masyarakat di tengah wabah virus corona.
"100% adsense ini akan gue sumbangkan ke yang membutuhkan oke jadi, gue mohon sama kalian untuk nonton video ini full," tambah Alshad.
Alshad pun mengajak para penonton setia Youtubenya untuk berpastisipasi menyumbang hanya dengan cara tidak melewatkan iklan yang ada dalam video tersebut.
"Iklannya juga jangan diskip (dilewatkan) karena dengan itu kalian telah menyumbang pada orang yang membutuhkan dari iklan tersebut, jadi iklannya jangan di skip ya," tambah Alshad.