Sebut Jakarta Belum Merdeka Meski Terjadi Perlambatan Kasus Positif Corona, Anies Baswedan Imbau Tak Kendor Patuhi PSBB

By Ela Aprilia Putriningtyas, Minggu, 3 Mei 2020 | 07:30 WIB
Ilustrasi virus corona (Freepik.com)

Nakita.id - Pandemi corona di Indonesia masih terus menjadi perhatian.

Berbagai daerah di Indonesia masih terus gencar berikan imbauan untuk tetap ikuti prosedur dari pemerintah.

Hal ini tak lain bertujuan untuk memberantas penyebaran corona.

Baca Juga: Bukti Manusia Bisa Tak Tersentuh Virus Corona, Kelurahan di Jakarta Ini Disebut Tidak Ada Kasus Covid-19, Apa Rahasianya?

Di Jakarta, pemerintah tetapkan PSBB (Pembatasn Sosial Berskala Besar) untuk hambat penyebaran Covid-19.

Penerapan ini jadi solusi yang diambil oleh Anies Baswedan, melihat jumlah pasien positif corona yang masih bertambah.

Baca Juga: Mengejutkan, Ahli Bongkar Alasan Mengapa DKI Jakarta Punya Kasus Terparah Covid-19 dengan Angka Kematian Tertinggi

Sempat sentuh angka penambahan 200 jiwa lebih, kini Jakarta telah melonggar.

Belum lama ini Jakarta bagikan kabar baik terkait penyebaran corona.

Dikutip dari Kompas.com, Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo menyebut DKI Jakarta alami perlambatan dari waktu ke waktu.