Di Indonesia Sudah Tembus Angka 14 Ribu Kasus, WHO Malah Sebut Vaksin Corona Tidak Akan Tersedia Sampai Akhir 2021, 'Kecil Kemungkinannya'

By Nita Febriani, Minggu, 10 Mei 2020 | 16:20 WIB
Ilustrasi vaksin. (Pixabay/Wikilmages)

Nakita.id - Kabar mengenai pandemi Covid-19 di Indonesia nampaknya belum juga menemukan titik terang.

Berbeda dengan beberapa negara yang telah berhasil mencabut status lockdown dan mulai bangkit, jumlah kasus corona di Indonesia justru terus bertambah.

Pada saat berita ini ditulis, Minggu (10/5/2020) data Covid-19 di Indonesia menunjukkan telah tembus angka 14 ribu kasus atau tepatnya 14.023.

Baca Juga: Kekabalan Warganya Terhadap Corona Dianggap Misterius, Pemerintah Bali Akhirnya Bagikan Kunci Rahasia Bisa Bangkit Melawan Wabah Covid-19 Meski Tak Lakukan PSBB

Sayangnya kabar kurang sedap juga baru-baru ini disiarkan oleh WHO terkait ketersediaan vaksin virus corona.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memperingatkan bahwa kecil kemungkinan untuk memiliki vaksin tersebut sebelum akhir 2021.

"Saya pikir akhir tahun depan adalah ekspektasi yang sangat masuk akal," kata Pejabat Senior WHO Dale Fisher dilansir dari CNBC via Kompas.com, Senin (4/5/2020).Baca Juga: Racik Ramuan Penangkal Corona dengan Mengikuti Tutorial di Internet, Dua Apoteker Ini Justru Bernasib Nahas Usai Mencobanya