Gila Makan Saat Lebaran, Antara Lontong, Ketupat, dan Nasi, Ternyata Ini yang Lebih Aman Dimakan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 25 Mei 2020 | 10:00 WIB
ilustrasu Ketupat (Novian Fazli/iStockphoto)

Melansir dari Kompas.com, rupanya inilah yang lebih aman dari ketiga makanan yang sama-sama diolah dari nasi tersebut.

Mengutip dari Kompas.com yang melansir dari Buku Ajar Gizi dan Diet (2018), oleh Pipit Festi W, meski diolah menggunakan bahan yang sama, nyatanya kandungan kalorinya sangat berbeda.

Kandungan Gizi Ketupat

Ketupat sangat cocok disajikan dengan opor, khas Lebaran.

Baca Juga: Tak Disangka, Cara Memasak Nasi yang Sering Kita Lakukan Salah dan Berbahaya Bagi Kesehatan!

Namun, tak semua orang menyukai olahan nasi yang dikepal menggunakan daun kelapa ini.

Padahal, ketupat hanya memiliki kandungan 32 kkal dalam 160 gram-nya.

Ketupat dengan berat 160 gram juga mengandung 2,24 gram protein, 0,112 gram lemak, dan 43,2 gram karbohidrat.

Kandungan Gizi Lontong

Resep Lontong Soto Ini Salah Satu Menu Sarapan yang Sulit Dilewatkan

Tak berbeda jauh dengan ketupat, olahan nasi yang dibungkus dengan daun pisang ini juga memilik kalori yang tidak terlalu tinggi.