Cara Mengubah Cerpen atau Novel Menjadi Naskah Drama, Jawaban Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 4-6

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 4 Juni 2020 | 07:05 WIB
Cara mengubah cerpen atau novel menjadi naskah drama menjadi salah satu pembahasan dalam materi pengenalan drama (YouTube.com/Ki Hajar DeWanto Simosa)

Nakita.idCara mengubah cerpen atau novel menjadi naskah drama merupakan salah satu pembahasan dalam materi pengenalan drama.

Pada Kamis (4/6/2020), program Belajar dari Rumah TVRI kembali hadir memberikan materi dan soal untuk para siswa SD kelas 4-6.

Kali ini, para siswa akan diajarkan tentang kompetensi literasi pengenalan drama.

Agar lebih menguasai, berikut soal dan jawaban dari materi pengenalan drama:

Baca Juga: Menceritakan Kembali Sejarah Berdirinya Museum Nasional, Jawaban Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI SD Kelas 4-6

Soal nomor 1:

Mengapa setiap cerpen dan novel bisa diadaptasi menjadi naskah drama? Jelaskan alasannya!

Jawaban:

Pada dasarnya, di setiap karya cerpen atau novel sudah terbentuk atau setidaknya memiliki satu bentuk alur cerita.

Maka dari itu, untuk melakukan adaptasi dari cerpen atau novel menjadi naskah drama, kita tinggal menuliskan kerangka dialog berdasarkan alur cerita di cerpen atau novel.

Baca Juga: Makna dari Bentuk Arca Ganesha yang Ada di Museum Nasional, Jawaban Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI Kelas 4-6 SD