Nakita.id - Peneliti dunia sedang gencar melakukan pengamatan soal virus corona yang sampai detik ini masih menyerang dunia.
Penelitian-penelitian ini sudah membuahkan hasil tentang asal muasal hingga bagaimana terjadinya virus yang diduga berasal dari Wuhan ini terbentuk.
Seperti yang satu ini, para peneliti China dan Amerika menemukan sebuah fakta kemungkinan yang mencengangkan dari seorang pria yang dinyatakan positif virus corona.
Sebuah studi yang dilansir dari South China Morning Post menyebutkan bahwa, virus corona yang menyerang seorang pria ternyata bisa menyebabkan kerusakan pada testis.
Virus corona ini menyebabkan pembengkakan yang akhirnya menyerang sel-sel yang menghasilkan sperma.
Awalnya, para peneliti ini kaget dengan pembengkakan yang dialami oleh seorang pasien virus corona pada testisnya.
Dan akhirnya pria ini melakukan cek umum untuk mengetahui apakah ada penyakit menular seksual atau tidak.
Hasilnya, tidak ada penyebab penyakit menular seksual.