Baru Saja Ukir Prestasi dalam Penanganan Covid-19, Walikota Risma Akui Sedang Godok Rencana Ini Agar Ekonomi Surabaya Tak Lagi Lesu: 'Mudah-mudahan Diterima Gubernur'

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 8 Juni 2020 | 14:15 WIB
Walikota Surabaya, Tri Rismaharini (Dok. Pemkot Surabaya via Kompas.com)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu ada kabar menggembirakan dari Surabaya terkait penanganan Covid-19.

Ya, meskipun disebut sebagai zona hitam bahkan Wuhan-nya Indonesia, tapi Surabaya berhasil mencetak rekor ratusan pasien sembuh dari virus corona dalam hitungan hari.

Hal itu tentunya menjadi prestasi tersendiri bagi Walikota Surabaya, Tri Rismaharini.

Baca Juga: Syahrini Ungkap Sederat Rencana Kegiatan Jika Pandemi Corona Berakhir, Istri Reino Barack: 'Ada Lagi yang Sedang Dipersiapkan'

Tercatat 519 pasien positif virus corona di Surabaya dinyatakan sembuh dari 1-5 Juni 2020.

Risma pun mengungkap beberapa faktor yang menyebabkan angka kesembuhan pasien Covid-19 meningkat secara drastis.

Menurut Risma, peningkatan jumlah pasien sembuh tak lepas dari upaya testing, tracing, and therapy (3T) yang dilakukan Pemkot Surabaya.