Ibu Muda di Solo Bunuh Diri Diduga Tak PD dengan Jahitan Pasca Melahirkan, Padahal Moms Harus Tahu Kalau Ibu Melahirkan Caesar Adalah Ibu Hebat

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 11 Juni 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi luka jahitan caesar (Freepik.com)

Nakita.id - Bagaimana pun caranya, normal atau caesar, melahirkan merupakan peristiwa bertaruh nyawa bagi seorang ibu.

Hanya saja, tidak sedikit perempuan yang melahirkan secara caesar sering dilihat sebelah mata karena dianggap tidak merasakan 'sakit' yang sama.

Sebuah kejadian memilukan pun terjadi di Solo, Jawa Tengah di mana ibu muda memutuskan mengakhiri hidupnya diduga karena luka jahitan pasca melahirkan.

Baca Juga: Baru 1,5 Tahun Berjalan Sejak Terciduk Polisi karena Narkoba, Nunung dan Suami Sudah Boleh Melenggang Keluar RSKO, Tak Lagi Rehabilitasi?

Melansir dari Tribunnews.com, seorang ibu muda berinisial S (25) warga Kecamatan Jebres, Solo mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.

Peristiwa tragis tersebut terjadi pada Kamis (11/6/2020) pagi.

Ibu muda tersebut ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di lantai dua rumahnya.

Keterangan meninggalnya korban pun disampaikan oleh Kasubbag Humas Polresta Solo, Kompol Yuliantara Proriyanta.

Kronologinya adalah peristiwa bunuh diri ini diketahui oleh orang tua korban.