Tahap Demi Tahap #FamilyQuality, Pentingnya Mengajarkan Si Kecil Belajar dari Kesalahan dan Kegagalan

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 21 Juni 2020 | 16:30 WIB
#FamilyQuality mengajarkan anak belajar dari kegagalan (Freepik)

Nakita.id - Pola asuh orang tua tentu saja akan memengaruhi karakter anak ketika mereka tumbuh nanti.

Itu sebabnya, Moms dan Dads harus menanamkan nilai-nilai baik pada si Kecil sejak usia dini.

Salah satunya adalah dengan mengajarkan untuk belajar dari nilai kegagalan dan kesalahan.

Mengutip dari Kompas.com, tidak jarang orang tua melihat kegagalan anak sebagai sesuatu yang negatif.

Baca Juga: Ternyata #FamilyQuality dengan Nonton TV Bareng Si Kecil Bisa Membantu Moms Lebih Mengenal Emosi Mereka Lo, Ini Penjelasannya

Salah-salah, mereka justru melakukan upaya agar anak tidak melakukan kesalahan atau mengecap kegagalan.

Padahal, anak-anak juga bisa belajar dari kegagalan dan melakukan kesalahan bukan hal yang selalu buruk.

Mengisi #FamilyQuality dengan menjelaskan pada anak kalau momen kegagalan adalah bagian dari proses belajar sangat penting untuk dilakukan.