Bantu Kembangkan Kemampuan Bicara Anak dengan Ajak Lakukan #FamilyQuality Sederhana Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Selasa, 23 Juni 2020 | 19:05 WIB
#FamilyQuality untuk membantu kembangkan kemampuan berbicara bayi (Freepik/ Yanalya)

Nakita.id - Ternyata, Moms bisa membantu mengembangkan kemampuan bicara anak sejak bayi, loh.

Dengan melakukan #FamilyQuality yang sederhana bersama anak juga bisa membantu mengembangkan kemampuan bicara mereka.

Melansir dari Momjunction, bayi mengeluarkan suara pertamanya pada usia 2 bulan.

Selanjutnya, bayi akan bisa mengoceh sekitar akhir usia 4 bulan.

Baca Juga: Dijamin Tambah Ilmu! Intip Keseruan #FamilyQuality ala Ananda Omesh Membantu Anak Perempuan Sulungnya Membuat Pesawat Sederhana Bermodal Kardus Bekas

Kemampaun berbicara bayi terus berkembang hingga pada usianya 12 bulan, saat itu mereka mulai bisa berbicara kata dasar seperti 'mama', 'papa'.

Berikut #FamilyQuality yang bisa membantu bayi mengembangkan kemampuan berbicara sesuai usianya.

1. Tahap satu dari lahir hingga 3 bulan

Saat bayi baru lahir hingga usainya tiga bulan, Moms bisa mulai mengenalkannya dengan suara-suara ya.

Misalnya, Moms bisa membuat bunyi mendesis, berdeguk, hingga berbagai bunyi dengan nada yang berbeda-beda.

Baca Juga: Atasi Rasa Bosan Si Kecil Selama Pandemi, Berikut 4 Kegiatan #FamilyQuality yang Seru di Akhir Pekan