Benar Adanya Indonesia Segera Lepas dari Jeratan Virus Corona, Provinsi Bali Laporkan Jumlah Kesembuhan Pasien Covid-19 Meningkat

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 27 Juni 2020 | 07:06 WIB
Ilustrasi virus corona (Pixabay)

Nakita.id - Sudah 4 bulan lamanya, Indonesia terbelenggu karena virus corona.

Virus yang bermula dari China ini menyerang Indonesia sejak awal Maret lalu.

Terungkap dari pasien 01 yang sempat berinteraksi dengan WNA, Indonesia langsung bertindak cepat.

Kebijakan-kebijakan terbaik dipilih oleh pemerintah pusat agar Indonesia segera lepas dari virus corona.

PSBB sebagai pengganti lockdown dipilih untuk menekan penyebaran virus corona.

Baca Juga: Bak Bisa Sedikit Melegakan Hatinya, Presiden Joko Widodo Beri Sanjungan Kota di Jawa Timur Ini karena Berhasil Jadi Zona Hijau

PSBB ini menjadi penting untuk dipatuhi karena sangat mengerikannya virus corona.

Penyebaran yang sangat cepat dari droplets atau air liur ini menyebabkan masyarakat harus mematuhi PSBB ini.

Benar saja, sampai detik ini Indonesia sudah melewati fase kelonjakan pasien virus corona.

Indonesia sudah sangat bagus dalam menangani virus ini.

Sampai hari ini, total ada 21.333 jiwa yang sembuh dari virus corona.