Berhasil Ditangkap, Polisi Temukan Jenglot dan Alat Perdukunan di Tas Pelaku Pembakar Mobil Via Vallen

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 30 Juni 2020 | 20:00 WIB
Polisi temukan jenglot di tas pelaku pembakar mobil Via Vallen (Kolase instagram.com/viavallen)

Nakita.id - Mobil Via Vallen dibakar oknum tak bertanggung jawab pagi hari, Selasa (30/6/2020) tadi.

Peristiwa tersebut sempat diabadikan Via Vallen melalui insta stories-nya.

Sekitar pukul 03.20 WIB dini hari, mobil Toyota Alphard berwarna putih tersebut hangus terbakar saat sedang diparkir di jalan samping rumah Via Vallen yang berada di Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Juga: Bak Ingin Balas Dendam, Pelaku Pembakar Mobil Via Vallen Tertangkap Basah Simpan Jenglot Sampai Tulis Kalimat Ancaman: ‘Mati Kalian’

mobil Via Vallen yang terbakar habis

Tak butuh waktu lama, polisi langsung berhasil mengamankan tersangka pembakaran mobil Via Vallen.

Mengutip dari Surya.co.id, tersangka langsung ditangkap dan diamankan di Polsek Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur.

Menurut petugas, saat dimintai keterangan, tersangka menjawab dengan sangat tidak jelas sehingga penyidik sulit mendapat keterangan.