Masukkan 4 Butir Es Batu ke Mesin Cuci, Hal Mengejutkan Ini Bakal Terjadi Pada Pakaian

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 12 Juli 2020 | 10:15 WIB
Ilustrasi mesin cuci (Freepik)

Tentunya itu akan sangat membantu menghemat tenaga dan waktu Moms, bukan?

Apabila kalian terlalu sibuk untuk menyetrika baju atau pakaian suami dan anak yang mulai menggunung, Moms tidak perlu khawatir lagi.

Dilansir dari Lifehacker.com, ada cara mudah untuk membuat baju tetap rapi dan tidak kusut tanpa perlu disetrika.

Caranya sangat mudah, yakni menggunakan es batu.

Baca Juga: Rumah Tangganya Dikenal Jauh Dari Kabar Tak Sedap, Ditto Pradhana Kini Justru Beberkan Perilaku Ngeselin Ayudia Bing Slamet Selama 4 Tahun Menikah

Pertama cucilah pakaian dengan mesin pencuci seperti biasanya.

Setelah itu, masukkan baju bersih tersebut ke dalam mesin pengering bersama sejumlah es batu.

Pasang temperatur pengering dalam pengaturan maksimal dan tunggulah sampai selesai.

Hal yang paling penting untuk diperhatikan adalah trik ini ampuh digunakan terutama untuk pakaian berjenis kaus berbahan kendur.

Pakaian berbahan jeans, kain tebal dan baju dalam jumlah banyak tidak akan begitu efektif.