Hujan Angin hingga Gelombang Tinggi, BMKG Beri Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Beberapa Wilayah di Indonesia Ini

By Yosa Shinta Dewi, Selasa, 14 Juli 2020 | 20:30 WIB
Ilustrasi cuaca ekstrem (Freepik.com/Photoangle)

Hujan Angin hingga Gelombang Tinggi, BMKG Beri Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Beberapa Wilayah di Indonesia Ini

Nakita.id - Di tengah wabah virus corona, beberapa wilayah di Indonesia tak luput dari cuaca ekstrem.

Seperti diketahui belakangan ini cuaca tak menentu juga sudah bisa dirasakan di beberapa daerah di Tanah Air.

Peringatan dini mengenai cuaca ekstrem juga telah disampaikan oleh BMKG, Moms.

Peringatan dini cuaca ekstrem ini berlaku pada Rabu (15/7/2020), jadi ada baiknya untuk waspada. 

Dilansir dari laman resmi BMKG, sejumlah wilayah seperti Bengkulu hingga Gorontalo hujan lebat.

Sedangkan daerah lain seperti Aceh hingga Jabodetabek berpotensi hujan petir disertai angin kencang.

 Baca Juga: Jadi Cambuk Nyata dari Murkanya Alam, BMKG Beri Peringatan Dini Soal Hal Buruk yang Akan Terjadi Jika Masih Ngeyel Menikmati Matahari dari Siang hingga Sore Hari Ini

Peringatan Dini Cuaca Ekstrem

BMKG Mengungkapkan, sirkulasi siklonik terpantau di Kalimantan Barat bag Barat yang mendukung potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah siklonik.

Daerah perlambatan kecepatan angin/konvergensi terpantau memanjang di Pesisir Barat Aceh, di Pesisir Barat Bengkulu, dari Kalimantan barat bagian Utara hingga Kalimantan Utara, dari Maluku hingga Sulawesi Tengah dan dari Papua hingga Papua Barat,yang mendukung potensi pertumbuhan awan hujan signifikan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Baca Juga: Perempuan Indigo Ramal Bulan Agustus Terjadi Gempa Bumi 9 SR, BMKG Buru-buru Ambil Langkah Pencegahan di Daerah Indonesia yang Rawan Dihantam Tsunami dengan Lakukan Hal Ini