Mantap! Cukup Pakai Baking Soda, 7 Masalah Tanaman di Kebun Ini Dapat Diatasi dengan Mudah

By Ela Aprilia Putriningtyas, Rabu, 22 Juli 2020 | 14:15 WIB
Berikut manfaat baking soda untuk tanaman (freepik)

Mantap! Cukup Pakai Baking Soda, 7 Masalah Tanaman di Kebun Ini Dapat Diatasi dengan Mudah

Nakita.id - Baking soda atau soda kue bukan lagi bahan yang asing bagi setiap orang, tapi siapa yang menduga jika bahan dapur satu ini justru jadi solusi ampuh masalah tanaman di kebun.

Tak banyak mungkin yang coba praktikkan cara simple ini untuk masalah di kebun.

Biasanya Moms hanya menggunakan baking soda untuk perawatan kecantikan dan kebersihan rumah.

Baca Juga: Hanya Butuh Bahan-bahan Alami di Rumah, Ini Cara Kerja Baking Soda untuk Mencerahkan Siku dan Lutut

Padahal baking soda bisa jadi solusi yang ampuh dan tepat untuk berbagai masalah pada tanaman.

Berikut 7 manfaat mengejutkan baking soda sebagai solusi ampuh masalah di kebun dikutip dari hgtv.com yang bisa Moms coba.

Baca Juga: Cukup 1 Menit Saja, Campur Baking Soda dan Cuka Apel Ampuh Bantu Turunkan Berat Badan dan Pangkas Lemak

1. Jauhkan hama

Hama jadi musuh utama bagi semua jenis tanaman, namun jangan buru-buru panik untuk mengatasinya.

Moms hanya perlu taburkan baking soda di tanah dengan ayakan untuk menjaga semut, kecoak, dan siput dari kebun.

Pastikan untuk memberi baking soda tanpa mengenai tanaman Moms.

Berkebun di rumah dan menjaganya bebas hama, begini cara mudah yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan baking soda.