Nakita.id - Tudingan kurang enak sedang diarahkan pada ayah Lesty Kejora.
Ayah Lesty, Endang Mulyana, disebut-sebut tidak memberikan restu kepada Rizki D'Academy yang ingin mempersunting anaknya.
Banyak yang menduga kalau itu adalah alasan Rizki pilih putus dari Lesty Kejora dan menikahi perempuan lain.
Tudingan ini muncul dari terawangan paranormal kondang Mbak You yang dilontarkan belum lama ini.
"Lebih baik orangtuanya Lesty, melihat background itu jangan sampai sejelimet (rumit) itu karena bagaimana pun rezeki, maut manusia itu sudah ada yang mengatur," jelas Mbak You melalui kanal Youtube 'Seleb Cam'.
Paranormal Mbak You kemudian membahas soal harta yang bisa jadi salah satu hal yang jadi pemantiknya.