Nakita.id - Keramas menjadi 1 hal penting saat Moms mandi.
Karena keramas juga menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut.
Namun, tahukah Moms ternyata ada aturan keramas yang dibagikan oleh para pakar untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut?
Salah satu alasan mengapa Moms harus sering keramas adalah rambut Moms mirip seperti wajah yang mudah berminyak.
Kedua bagian tubuh ini memiliki kelenjar di kulit menghasilkan zat berminyak yang disebut sebum.
Baca Juga: Waspada! Rambut Beruban Bisa Jadi Tanda Penyakit Berbahaya Bersarang di Tubuh
Sebum itulah yang melembabkan rambut dan menjaganya agar tidak kering.
Sayangnya, setiap hari kita menghasilkan sebum dalam jumlah yang berbeda.
Genetika dan hormon mempengaruhi seberapa banyak sebum yang dihasilkan kelenjar tersebut pada waktu tertentu.
Lalu seberapa sering seharusnya kita keramas?
Menurut Paradi Mirmirani, dokter kulit di Kaiser Permanente, AS seberapa sering kita perlu keramas berbeda untuk setiap orang.