Nakita.id - Al Ghazali dan Alyssa Daguise diketahui sudah lama menjalin cinta.
Bahkan belum lama ini Al dan Alyssa tampak mesra di sebuah pemotretan.
Sang ibunda, Maia Estianty bahkan juga bereaksi pada potret mesra anak dan pacarnya yang dibagikan itu.
Lama menjalin cinta, kisah asmara Al dan Alysaa tak semulus kelihatannya.
Sudah saling kenal satu sama lain, nyatanya di pertengahan 2019 silam Al dan Alyssa sempat putus.
Ramai dikabarkan putus bahkan Al Ghazali sempat tuliskan kekesalannya pada sang kekasih melalui media sosial.
Seperti yang diwartakan Banjarmasin Post sejak putus, Al Ghazali aku jaga jarak dengan Alyssa.
Namun, takdir berkata lain dan kini putra pertama Ahmad Dhani itu kembali merajut kasih dengan Alyssa.