Nakita.id - Memasak merupakan rutinitas harian yang biasa dilakukan bagi kebanyakan orang.
Memasak tentu saja memerlukan alat-alat mulai dari kompor, wajan, dan lainnya.
Alat-alat tersebut digunakan untuk mendukung proses masak menjadi lebih mudah.
Namun, yang kerap kali jadi permasalahan alat-alat masak yang digunakan terus menerus akan berkerak atau menghitam, terutama wajan.
Hal tersebut bisa terjadi karena sisa-sisa makanan, ditambah dengan api saat proses memasak.
Biasanya wajan yang sudah berkerak akan terlihat kotor dan tidak layak dipakai.