Tak Hanya Dialami Orang Dewasa, Berbagai Masalah Kulit Ini Juga Bisa Menyerang Bayi Baru Lahir

By Ine Yulita Sari, Sabtu, 12 September 2020 | 09:50 WIB
Berbagai masalah kulit bayi baru lahir yang sering kali terjadi (Freepik.com)

Nakita.id - Biasanya bayi terlihat dengan kulitnya yang halus mulus mulai dari ia lahir.

Tapi nyatanya nggak semua bayi kulitnya selalu halus dan mulus.

Baca Juga: Pahami Cara Merawat Kulit Sensitif dan Tips Memilih Produk Perawatan Kulitnya Ini, Hati-hati Salah Pilih Produk Malah Berujung Kemerahan Hingga Melenting!

Beberapa bayi juga memiliki masalah pada kulitnya. Kulit bayi tentunya lebih rentan dari kulit orang dewasa.

Kulit bayi yang baru lahir begitu sensitif terhadap ruam, eksim, dermatitis, dan masalah kulit lainnya. Kondisi ini bukanlah masalah kosmetik sederhana.

Baca Juga: Iis Dahlia Pamer Tumit Kakinya Mulus Mirip Kulit Bayi, Ternyata Ini Rahasia Sang Biduan Merawat Tubuhnya Setiap Hari

Bayi baru lahir belum memiliki sistem imun (kekebalan tubuh) yang sempurna. Maka itu, bayi rentan terserang penyakit infeksi.

Hal ini dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan, termasuk masalah kulit bayi.

Lalu, apa saja masalah kulit yang sering terjadi pada bayi baru lahir? Apakah semua akibat penyakit infeksi? Yuk simak penjelasannya.