Cukup 1 Menit di Pagi dan Malam, Es Batu Ternyata Mampu Atasi Masalah Jerawat yang Tak Selesai-selesai

By Gabriela Stefani, Minggu, 13 September 2020 | 08:45 WIB
Manfaat es batu untuk jerawat (Freepik)

Cukup 1 Menit di Pagi dan Malam, Es Batu Ternyata Mampu Atasi Masalah Jerawat yang Tak Selesai-selesai

Nakita.id - Jerawat menjadi salah satu permasalahan kulit yang hampir dirasakan setiap orang.

Terlebih bagi mereka yang memang memiliki kulit acne prone, dengan begitu salah penggunaan produk bisa menimbulkan jerawat di sejumlah area.

Bahkan bagi para Moms, menstruasi pun bisa menyebabkan jerawat muncul.

Baca Juga: Mulai Dari Timun Hingga Es Batu, Begini Cara Deretan Artis Korea Ini Menjaga Kulitnya Agar Tetap Mulus Tanpa Keriput Sedikit Pun Meskipun Usia Sudah Mendekati Kepala 4

Dengan begitu berbagai cara akan Moms lakukan untuk mengusir jerawat, mulai dari rutin melakukan perawatan kulit di klinik kecantikan hingga menggunakan cara alami.

Ada berbagai cara alami yang disarankan untuk menghilangkan jerawat, tetapi dari sejumlah cara alami tersebut ternyata ada cara yang paling mudah.

Cara tersebut yaitu menggunakan es batu.

Melansir dari kompas.com, disebutkan bahwa es batu memilliki sifat antiperadangan.

Alhasil jerawat akan lebih cepat mengempes karena es batu akan meredakan bengkaknya.

Baca Juga: Manjur Bikin Wajah Glowing dan Terhindar dari Jerawat Cuma Modal Bahan Lalapan Daun Kemangi, Mau Coba?