Tak Perlu Buru-buru Ke Dermatologis, Menghilangkan Kutil Bisa Pakai Pengobatan Rumahan, Yuk Catat Apa Saja!

By Cecilia Ardisty, Senin, 14 September 2020 | 20:05 WIB
Menghilangkan kutil secara alami (freepik)

Jika dirasa aman Moms dapat menghilangkan kutil dengan pengobatan rumahan.

Cuka apel

Cara pertama menghilangkan kutil secara alami adalah menggunakan cuka apel.

Cuka apel secara alami bersifat asam dan akan membantu jaringan kulit pecah, memungkinkan kutil rontok.

Rendam kapas ke cuka apel dan peras. Kemudian letakkan di kutil dan gunakan perban untuk mengikat kapas.

Diamkan semalaman dan bisa diulangi setiap hari sampai kutil berwarna gelap dan lepas.

Baca Juga: Cuka Apel Ampuh Hilangkan Kutil Juga Fibroma di Kulit, Caranya Mudah

Tea tree oil

Cara kedua menghilangkan kutil secara alami adalah menggunakan tea tree oil.

Tea tree oil mengandung antimikroba, antifungal, dan antiviral jadi aman digunakan di kulit.

Bersihkan dulu kutil, tuangkan tiga tetes tea tree oil di kapas dan gosok dengan memijat.

Ulangi langkah-langkah ini 3-4 kali per hari untuk hasil maksimal.

Baca Juga: Menghilangkan Kutil, Cukup dengan Mengonsumsi Beberapa Makanan Ini