Nakita.id - Saat hamil, banyak kepercayaan yang beredar, entah itu hanya mitos atau fakta soal ibu hamil.
Sebelum memercayainya, sebaiknya cari informasi terkait mitos dan fakta soal ibu hamil ya.
Sering beredar informasi bahwa saat hamil tidak boleh bersentuhan dengan kucing, hingga ibu hamil sebaiknya menghindari makan nanas. Benarkah demikian?
Melansir dari Healthline, berikut beberapa mitos dan fakta soal ibu hamil.
Baca Juga: Fakta atau Mitos Kunyit Bisa Memicu Keguguran? Begini Penjelasan yang Sebenarnya Moms
1. Mitos dilarang bersentuhan dengan kucing
Banyak wanita berusaha menghindari kontak dengan kucing selama kehamilan karena mereka telah mendengar bahwa kucing dapat menyebabkan infeksi.
Kotoran kucinglah yang dapat membawa toksoplasmosis, penyakit yang berpotensi membahayakan.
Oleh karena itu, sebagai tindakan pencegahan, wanita hamil harus mengenakan sarung tangan untuk membersihkan pasir atau meminta orang lain untuk melakukannya.
Wanita tidak perlu menghindari kucing selama kehamilan selama mereka mengikuti tindakan pencegahan ini.