Amankah Pakai Sheet Mask Setiap Hari Saat Hamil Demi Kulit Glowing Seperti Wanita Korea? Begini Kata Dokter Kulit

By Gabriela Stefani, Sabtu, 19 September 2020 | 12:18 WIB
Penggunaan sheet mask setiap hari saat hamil (Freepik)

Nakita.id - Pengunaan sheet mask setiap hari saat ini memang sedang menjadi tren.

Menyontek cara perawatan wanita korea, penggunaan sheet mask setiap hari dipercaya dapat menghasilkan kulit yang glowing.

Baca Juga: Seberapa Efektif Sheet Mask Buat Wajah Moms Cerah? Begini Penjelasannya Menurut Ahli

Apalagi banyak artis korea juga yang menyebutkan rahasia kulit mulus mereka yaitu menggunakan sheet mask setiap hari.

Lalu bagaimana dengan penggunaan sheet mask setiap hari saat hamil?

Apakah aman dan tidak termasuk berlebihan?

Baca Juga: Sst, Ini Fungsi Lain Masker Lembaran Yang Tak Banyak Diketahui Orang

Seorang dokter kulit dr. Erika Dewi Essary Sp.DV membenarkan bahwa saat ini sheet mask banyak yang menyukainya.

Pasalnya sheet mask menjadi salah satu perawatan yang praktis dan mudah saat menggunakannya.

Melihat hal tersebut, dr. Erika pun tidak melarang untuk Moms menggunakan sheet mask setiap hari saat hamil.

Tentunya, ada kandungan khusus yang perlu Moms perhatikan agar perawatan kulit tidak berdampak buruk dengan kondisi kandungan.

Baca Juga: Normalkah Area Tubuh Menghitam Saat Hamil? Ternyata Ini yang Terjadi Pada Kulit Selama Kehamilan

Selain itu, dr. Erika juga tidak lupa menyarankan untuk penggunaan sheet mask yang menyesuaikan dengan keadaan kulit Moms.

"Sekali lagi perhatikan isi yang terkandung di dalam sheet mask tersebut sehingga cocok dan sesuai keadaan kulit anda," jelasnya.

Saat ini baik sheet mask keluaran produk korea atau pun dalam negeri sudah beraneka ragam di pasaran

Perlu diingat bahwa yang menjadi perhatian khusu bukanlah produknya, melainkan kandungan di dalamnya.

Baca Juga: Amankah Perawatan Kulit Alami Saat Hamil? Dokter Kulit Justru Khawatirkan Hal Ini dan Singgung Perihal Baking Soda

Untuk hal itu Moms perlu membalik kemasan dan baca dengan terperinci apa saja kandungan dari sheet mask tersebut.

Ada beberapa kandungan kimiawi dari produk perawatan kulit yang perlu dihindari.

Beberapa produk perawatan kulit yang perlu dihindari yaitu hidrokuinon, retinol, asam salisilat, dan paraben.

Baca Juga: Jerawat Saat Hamil Bikin Tak Percaya Diri? Begini Cara Tepat Mengatasinya

Kandungan turunan dari vitamin A juga perlu dihindari seperti triclosan, formaldehid, dan phtyhlates, hidrokuinon, dan retinoid.

Kalau ada simbol khusu dari produk perawatan kulit, pilihlah yang menampilkan simbol BPA free, fragrance-free, no-DEA, paraben-free, dan no phthalates. 

Baca Juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Wajah Berminyak Saat Hamil