Selain Baking Soda, Ini Bahan Dapur yang Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah dalam Waktu 1 Hari

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 23 September 2020 | 12:01 WIB
ilustrasi atasi kaki pecah-pecah dengan bahan dapur alami selain baking soda (freepik)

Nakita.id - Tumit atau kaki pecah membuat semua orang merasa kurang percaya diri.

Meski tersembunyi, kaki pecah sangat disoroti, terlebih bagi yang sering menggunakan alas kaki terbuka.

Meski terlihat tak berbahaya, tetapi kasus kaki pecah ini membuat setiap orang merasa penampilannya sangat tidak prima.

 

Banyak cara yang sudah dipakai Moms untuk meminimalisasi dan juga menghilangkan pecah-pecah pada tumit dan telapak kaki.

Baca Juga: Begini Cara Menghilangkan Kaki Pecah-Pecah dengan Odol, Hanya dalam 1 Hari Tumit Halus

Baca Juga: Jangan Dulu Beli Salep Ternyata Baking Soda Dapat Sembuhkan Kaki Pecah-pecah, Begini Caranya!

Nah, Moms bisa  inilah bahan dapur yang bisa digunakan untuk mengurangi pecah-pecah pada telapak kaki.

1. Petroleum Jelly

Sudah banyak yang merekomendasikan jika petroleum jelly ampuh untuk mengatasi kulit kering penyebab pecah-pecah pada kulit dan bagian tubuh.

Tetapi masih banyak yang mengabaikan khasiatnya.

Petroleum jelly ini mudah ditemukan di supermarket atau apotek dan drug store tersekat.

Caranya adalah dengan mengolesi bagian kaki yang pecah-pecah atau keseluruhan telapak kaki setiap sebelum tidur.