Mata Bintitan? Segera Obati dengan Bahan Dapur Ini, Dijamin Bintitan Kempes Dalam Hitungan Jam

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 28 September 2020 | 11:03 WIB
Ilustrasi mata bintitan (Freepik)

Nakita.id - Saat Moms terbangun di pagi hari dan melihat mata bintitan, ini mimpi buruk yang jadi kenyataan.

Bintitan ini menjadikan mata Moms terlihat bengkak, sakit, dan ada sensai terbakar.

Meskipun bukan pertanda penyakit serius, tapi bintitan tetap saja mengganggu penglihatan.

Tapi jangan panik dulu, mata bintitan ini bisa diobati hanya dengan bahan dapur yang harganya murah meriah.

Namun sebelum mengenal obat dari bahan dapur untuk mata bintitan, Moms harus tahu dulu, mengapa Moms bisa sampai mendapatkan bintitan di mata.

Baca Juga: Jurang Kandas di Depan Mata, Hubungan Percintaan Antara 8 Zodiak Ini Disebut-sebut Tak Bisa Bertahan Lama

Dilansir dari Style Craze, penyebab mata bintitan itu ada 7:

- Kurang tidur

- Dehidrasi

- Penyerapan nutrisi yang buruk

- Tidak menjaga kebersihan, terutama di sekitar mata

Baca Juga: Dikenal Punya Sederet Manfaat Kesehatan, Beberapa Orang Justru Bakal Rugi Jika Mengonsumsi Biji Ketumbar

- Menggunakan kosmetik kadaluarsa

- Hobi ganti lensa kontak tanpa mencuci tangan

- Tidak menghapus riasan mata dengan benar sebelum tidur

Mata bintitan seperti ini biasa menimbulkan sensasi panas yang luar biasa di sekitar mata, penglihatan yang kabur, gatal, nyeri, dan mata menjadi merah.

Mata bintitan tak hanya sekedar benjolan besar yang menyebabkan mata bengkak.

Baca Juga: Minum Ramuan dari 3 Bahan Alami Ini saat Perut Kosong Ampuh Turunkan Berat Badan Tanpa Tersiksa

Terkadang, bintitan di mata ini berisi nanah. Ketika pecah, nanah tersebut akan mengakibatkan infeksi.

Kadang juga mata bintitan bisa berdarah, jadi merawat mata bintitan harus cepat dan tepat.

Umumnya, mata bintitan terjadi sekali seumur hidup. Tapi jika sampai terjadi berulang-ulang dalam jangka waktu yang sebentar, Moms harus segera konsultasi ke dokter.

Nah, jika mata bintitan hanya sesekali datang ke area mata, Moms bisa menggunakan biji ketumbar sebagai obat mata bintitan.

Bahan dapur yang mudah didapat juga murah meriah ini sangat ampuh menghilangkan mata bintitan secara cepat.

Baca Juga: Ajaib! Dibalik Ukurannya yang Kecil, Manfaat Ketumbar Hitam Ternyata Begitu Besar, Cegah Keracunan Makanan hingga Osteoporosis

Biji ketumbar sendiri mengandung sifat anti-inflamasi yang sangat tinggi, karena itulah biji ketumbar sangat baik digunakan untuk menyembuhkan mata bintitan.

Sifat anti-inflamasinya ini mampu mengurangi edema di mata Moms.

Untuk cara membuat obat mata bintitan dan biji ketumbar, Moms hanya perlu:

- biji ketumbar 2 sdm

- 1 gelas air

Baca Juga: Terkadang Sulit Melihat Beda Ketumbar dan Merica, Ternyata Ini Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh

Cara membuatnya:

1. Rebus biji ketumbar dalam air selama beberapa menit.

2. Setelah air mendidih, angkat lalu pisahkan biji ketumbar dan airnya.

3. Air rebusan biji ketumbar inilah yang dibuat untuk mengobati mata bintitan.

4. Cuci mata bintitan dengan air rebusan biji ketumbar yang sudah dingin.

Lakukan hal ini 2 atau 3 kali sehari, mata bintitan akan sembuh dalam waktu singkat.

Baca Juga: Ajaib! Konsumsi Biji Ketumbar dengan Aturan Seperti Ini Sangat Berguna untuk Sembuhkan Migrain