Nakita.id - Apakah Moms memelihara kucing di rumah?
Nah, selama ini kita tidak pernah menemukan bangkai kucing kecuali bila kucing itu mati tertabrak atau kucing peliharaan di dalam rumah.
Ternyata kucing itu punya kebiasaan bersembunyi menjelang kematiannya.
BACA JUGA: Posisi Tidur yang Sering Dilakukan Ibu Hamil Ini Ternyata Berbahaya untuk Janin
Ia akan mencari tempat yang jauh dari keramaian dan agak tertutup.
Hal ini tidak hanya berlaku untuk kucing liar, tapi juga kucing yang dipelihara di rumah.
Ternyata keluarga kucing besar seperti harimau, macan tutul, dan cheetah juga punya kebiasaan yang sama.
Kucing liar biasanya mencari tempat di balik semak-semak, di dalam got kering, atau celah-celah sempit lainnya.
Sementara kucing yang dipelihara di dalam rumah akan mencari sudut-sudut rumah yang jarang didatangi orang seperti sudut gudang, kolong tempat tidur, kolong kursi, bahkan kadang-kadang ia bersembunyi di dalam lemari.
BACA JUGA: Memasak Daging Supaya Cepat Empuk dan Cepat Harus Dibeginikan
Mengapa kucing melakukan itu? Sampai saat ini belum diketahui alasannya.
Baru ada beberapa kemungkinan yang disimpulkan beberapa pecinta kucing.