Nakita.id - Tren foto maternity shoot mewabah belakangan ini.
Moms to be yang sedang hamil merelakan diri untuk berpayah-payah menuju tempat eksotis dan wow untuk mengabadikan momen spesial itu.
Kadang sang suami dan sang fotografer harus melakukan hal-hal ekstrim untuk melakukannya.
Ke luar negeri pun jadi.
Ke puncak gunung pun dijalani.
Sebab, kata orang permintaan maternity shoot si calon mom yang sedang hamil itu sama saja dengan ngidam.
Kalau nggak dituruti, gawat akibatnya.
BACA JUGA: Donita Akhirnya Bertemu Sang Anak di Ruang NICU, Begini Momen Harunya
Namun seorang perempuan di kota Atlanta, Amerika Serikat ini unik.
Dia melakukan foto maternity shoot dengan kelengkapan pada umumnya calon mom lain yang melakukannya.
Fotografer profesional? Pakai.
Baju keren dan make up kinclong? Siap.