5 Alasan Anak Tak Mau Dicium Ayah

By Dini, Kamis, 26 Mei 2016 | 00:10 WIB
5 Alasan Anak Tak Mau Dicium Ayah (Dini)

Tabloid-Nakita.com - Saat pulang dari kantor atau dari aktivitas lainnya, Papa pasti kangen sekali dengan si kecil. Rasanya ingin segera memeluk dan menciumnya. Tetapi si kecil biasanya menolak ketika Papa ingin menciumnya. Tentu saja Papa jadi cemburu karena si kecil tak pernah menolak ketika dicium Mama. Hm... apa sih sebabnya anak tak mau dicium Papa? Simak deh, testimoni para ayah di bawah ini:

Baca: Bolehkah Mencium Anak di Bibirnya?

Belum cukur kumis. “Anakku Jasmine lucu dan aktif sekali. Sekarang sedang senang ngoceh. Bikin aku gemas. Dia semakin lucu karena setiap kali aku mau cium, pasti selalu teriak sambil ngoceh-ngoceh, seakan-akan protes enggak mau dicium. Mungkin gara-gara kumis-kumis kecil yang bikin geli, kali, ya?” - Maruli Tua Harahap, papa dari Jasmine Nauli Almahyra H (5 bulan)

Bau keringat. “Sepulang kerja, yang aku cari pertama pasti Laudy, anakku. Tapi kalau aku mau cium, dia selalu menghindar. Dia enggak suka dicium, katanya, ‘Papa bau kecut’. He he he... tapi aku tetap maksa sampai bilang, ‘Sekali aja Laudy Papa cium, ya’. Akhirnya dengan terpaksa Laudy mau, tapi sembari bilang, ‘Bau... bau..’. Hi hi hi...” - Natsir Dimyati, papa dari Laudya Cirana Putri D. (3)

Baca: 7 Bahaya Jika Bayi Sering Dicium

Belum ganti baju. “Kalau aku mau mencium Arad, pasti dia akan teriak, ‘Ih... gak mau, Apah.. Jangan... Arad bau keringat. Arad gak mau dicium, ah’. Anakku ini memang aktif sekali jadi selalu berkeringat. Walhasil, biasanya aku langsung tertawa, mengusap badannya dan mengganti baju Arad dengan baju baru yang wangi.” - Rathio Nandi Adrianto, papa dari Aradhana Rahadi A. (2,5)

Belum cukur kumis. “Sejak mulai bisa bicara, Gavriel sekarang bisa protes, terutama kalau kucium. Pasti Gavriel menghindar dan bilang, ‘Ndak Pap... kumis geli’, sambil memegangi pipinya. Jadi, demi mendapat ciuman dari Gavriel, aku sering harus mencukur kumis dulu.” - Novisia Indrayanto, papa dari Gavriel (2,4)

Belum cukur rambut. “Setelah 6 bulan enggak ketemu anak, saya pastinya kangen dong. Makanya waktu saya datang, Ibrahim mau langsung digendong. Eh, tapi pas giliran mau dicium, enggak mau. Maunya cuma cium tangan. Setelah beberapa hari kemudian saya cukur rambut dan janggut, baru mau dicium. Mungkin pertama kali lihat dia risih dengan janggut dan kumis saya.” - Suwitnal, papa dari Ibrahim Don Nararya Wiralodra (2)

Baca: Suka Cium Kaki Bayi yang Bikin Gemas?

Nah, sekarang sudah tahu kan, mengapa anak tak mau dicium Papa? Sebaiknya setelah pulang kantor, Papa langsung mandi dan cukur kumis supaya si kecil enggak risih lagi.

(Santi Hartono)