Melansir dari The Bump, berikut 6 posisi bercinta yang dapat mempermudah sperma bertemu sel telur:
1. Misionaris
Posisi klasik yang menempatkan pria di atas ini disebut membuat sperma bisa menjangkau sel telur dengan mudah.
Ketika pria di atas, sperma dapat dengan mudah mengalir ke "hilir" menuju ke rahim wanita.
Agar lebih efektif, ganjal bagian pantat wanita untuk memberikan sudut yang lebih menguntungkan sperma bisa fokus menjangkau serviks.
Baca Juga: Cegah Menopause Dini dengan Rutin Lakukan Hubungan Seks, Berikut Penjelasannya!
2. Gaya doggie
Posisi doggie memungkinkan proses penetrasi lebih dalam ketimbang beberapa posisi lainnya. Penetrasi lebih dalam dapat mendekatkan sperma dengan leher rahim.
Dengan demikian, peluang proses pembuahan pun menjadi lebih besar.
3. Posisi kaki di bahu
Posisi kaki wanita menumpang di bahu pasangan juga dapat mendekatkan sperma pada leher rahim. Gaya ini merupakan variasi dari posisi misionaris.
Caranya cukup mudah, tinggal sandarkan kaki wanita di bahu pasangannya.
Baca Juga: Tak Perlu Obat Kuat Tahan Lama, Posisi Hubungan Intim ini Bikin Pasangan Suami Istri Makin Ketagihan