Pernah Dengar Orang Bilang Persalinan Pertama Caesar Maka Kedua Juga? Dokter Kandungan Jelaskan: 'Tidak Harus Dilakukan'

By Cecilia Ardisty, Sabtu, 10 Oktober 2020 | 17:46 WIB
Persalinan caesar tidak harus dilakukan pada melahirkan kedua (freepik)

Nakita.id - Saat melahirkan buah hati yang pertama, Moms melakukan persalinan caesar.

Kemudian, Moms pernah mendengar kalau persalinan pertama dilakukan caesar maka yang kedua juga.

Lantas, apakah persalinan pertama dilakukan caesar maka yang kedua juga?

Baca Juga: Tak Tahan untuk Berhubungan Intim Pasca Persalinan Caesar? Jangan Lakukan Dulu, Yuk Simak Kata Dokter Kandungan Ini

Dihubungi Nakita.id pada Senin (5/10/2020), dr. Febriansyah Darus, SpOG (K) Fetomaternal, Dokter Spesialis Obgyn Brawijaya Hospital Saharjo, menjelaskan hal ini.

Dokter Febri menjelaskan tidak ada ketentuan persalinan pertama caesar kemudian yang kedua juga.

"Tidak ada ketentuan sekali operasi yang kedua harus operasi. Ibu masih bisa bersalin secara normal tergantung penyebab operasi," kata dokter Febri.

Baca Juga: Saat Luka Jahitan Persalinan Caesar Sakit Bolehkah Minum Obat Pereda Nyeri? Ini Kata Dokter Kandungan