Nakita.id - Daun kelor sering disebut sebagai salah satu tumbuhan yang kaya akan manfaat.
Sebelumnya, beredar pesan yang menyebutkan bahwa daun kelor bisa menetralisir racun.
Sebuah video menampilkan seorang wanita tengah melakukan percobaan mengenai khasiat daun kelor yang disebut dapat menetralisir racun dalam tubuh beredar di aplikasi pesan WhatsApp dan Facebook pada Senin (22/6/2020). Pengunggah yakni akun Facebook bernama Riema Lee.
" Manfaat daun kelor memang luar biasa.. Di Korsel sdr di jadikanminuman suplemen sehat," tulis Riema seperti dalam unggahan Facebooknya.
Dalam video berdurasi 4 menit ini, wanita tersebut membuat larutan menggunakan obat merah yang diteteskan dalam air dan kemudian ditambahkan mi putih atau bihun.
Ia menjelaskan bahwa terjadi perubahan warna menjadi kegelapan pada bihun.
"Bihun menjadi kehitaman setelah diberi obat merah, ini menandakan ada kontaminuasi racun dalam bihun dan dengan obat merah menimbulkan warna hitam pekat, kemudian apa manfaat daun kelor dalam kejadian ini," ujar wanita tersebut.
Kemudian, larutan obat merah itu ditambahkan dengan air rebusan daun kelor dan dalam jangka waktu tertentu larutan obat merah yang awalnya keruh menjadi jernih.