Jangan Asal Poles Riasan Tebal, Lingkar Hitam di Bawah Mata Hilang Seketika dengan Perawatan Rumahan Berikut Ini

By Ela Aprilia Putriningtyas, Selasa, 20 Oktober 2020 | 13:54 WIB
Menghilangkan lingkar hitam mata dengan lakukan perawatan mudah ini. (Freepik.com/racool-studio)

Coba Moms terapkan sederet perawatan rumahan ini untuk kembalikan kulit bawah mata yang telah menghitam.

1. Jaga area mata tetap dingin

Saat Moms miliki keluhan pada bagian mata jangan lupa untuk menyegarkan kembali kulit di bawah mata.

Pada area bawah mata ini biasanya banyak pembuluh darah yang terlihat dan mengalami penyempitan.

Baca Juga: Racikan Tomat Ini Ampuh Lenyapkan Lingkar Hitam Mata, Mau Coba?

Cara paling sederhana yang bisa Moms lakukan adalah dengan mendinginkannya dengan kantong es batu.

2. Pijatan

Meski mata miliki sensitivitas saat disentuh, tetapi memijat pada bagian mata tetap diperlukan sama seperti area wajah lainnya.

Baca Juga: Ini 7 Alasan Menakjubkan Makan Mentimun Setiap Hari, Bukan Hanya Bikin Kurus!

Tambahkan krim mata untuk memijat lembut dan melingkar pada bagian mata agar sirkulasi darah membaik.

3. Tingkatkan konsumsi vitamin K

Selain lingkar hitam di bawah mata, garis halus juga sangat mengganggu penampilan mata Moms yang cantik.

Cukupi kebutuhan nutrisi dengan rutin mengonsumsi berbagai jenis makanan bergizi dengan kandungan vitamin K yang baik.