Pernah Alami Kecelakaan Kecil Sampai Kulit Terbakar? Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki yang Sulit Hilang

By Ine Yulita Sari, Selasa, 27 Oktober 2020 | 07:30 WIB
Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki yang Sulit Hilang (Freepik.com)

Nakita.id - Cara menghilangkan bekas luka di kaki mungkin sedikit akan lebih sulit.

Bekas luka yang ada di kaki umumnya cenderung menghitam dan sulit untuk dihilangkan.

Baca Juga: Mengganggu Penampilan Sampai Buat Minder, Ini Berbagai Cara Efektif Menghilangkan Bekas Luka di Kaki

Jika kamu termasuk orang yang sangat memperhatikan penampilan tentu saja hal ini akan sangat mengganggu hingga dapat berpotensi menurunkan rasa percaya diri kamu.

Baca Juga: Tak Kalah Ampuh dari Salep! Berikut Cara Memudarkan Bekas Luka dalam Waktu Cepat dengan Menggunakan Mentimun

Apalagi jika memiliki kulit dengan bekas luka bakar bisa memengaruhi penampilan dan kepercayaan diri kita.

Namun jangan terlalu khawatir, karena ada beberapa cara menghilangkan bekas luka bakar yang bisa Moms lakukan.

Penyebab terjadinya luka bakar bisa bermacam-macam. Luka bakar pada kulit bisa disebabkan oleh api, sengatan listrik, paparan bahan kimia tertentu, paparan sinar matahari yang terlalu lama, atau radiasi.

Bekas luka yang tidak sulit dihilangkan biasanya karena pada saat luka mengering dan terasa gatal malah digaruk dan akhirnya menimbulkan bekas luka.