Iseng Main Nikah-Nikahan, Eh, Jadinya Malah Benar-Benar Menikah

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 17 Januari 2018 | 19:06 WIB
Benar-Benar Menikah Setelah Mengikuti Kontes Nikah-Nikahan ()

Nakita.id - Saat masih sekolah atau masih kanak-kanak, Moms dan Dads pasti pernah mendengar permainan rumah-rumahan, atau nikah-nikahan, kan?

Biasanya anak-anak berpura-pura menjadi seorang ayah dan ibu dan mengasuh anak-anak serta melakukan hal yang seperti orangtua mereka kerjakan di rumah.

Tak hanya itu, sejak dahulu sudah ada pertunjukan pernikahan yang diadakan oleh sebuah acara dengan peserta laki-laki dan perempuan yang diibaratkan seperti pasangan suami isteri.

Itu pula yang tejadi pada sepasang pasangan di Filipina.

BACA JUGA: Intip Meriahnya Ulangtahun Gempita yang Dirayakan Di Sekolah Baru

Berawal dari permainan nikah-nikahan yang diadakan sebuah booth di pertunjukaan pernikahan, kini mereka menjadi sepasang suami dan istri di dalam kehidupan nyata.

Pasangan suami istri ini kini telah menjadi orangtua dan hidup bahagia bersama keluarga kecilnya.

Dalam akun media sosial Twitter, Bianca Tanega, anak dari kedua pasangan tersebut membagikan kisah tentang kisah cinta kedua orangtuanya.

Sertifikat Nikah-Nikahan

Ia mengunggah sertifikat nikah kedua orangtuanya yang telah ditemukan sang nenek ketika sedang membersihkan rumah.

BACA JUGA: Drama Penjual dan Pembeli Ketika Jual Beli Online Shop. Kocak Abis!

Pada unggahannya, Bianca menuliskan keterangan, "AC Fair 1989: marriage booth marriage certificate turns out my parents were married even before they got married HAHA".