Nakita.id - Mengalami pembengkakan di payudara saat menyusui menjadi salah satu masalah yang paling sering dialami oleh Moms.
Apalagi bagi Moms yang baru saja melahirkan.
Pasalnya ASI sudah terlanjur keluar deras, tetapi Si Kecil belum dapat menyusu dengan benar.
Alhasil Moms akan mengalami nyeri di payudara.
Seorang konselor ASI dr. Sarah Audia Hasna menyarankan yang utama yaitu melakukan latihan menyusui.
"Waktu di rumah sakit benar-benar minta bantuan konselor atau bidan di situ untuk bayinya belajar nyusu terus jadinya ibunya pantang menyerah untuk memposisikan si bayi untuk nyusu," ujar dr. Sarah.
Berikanlah ASI kepada Si Kecil hingga payudara kosong karena payudara yang terus tertahan akan menyebabkan penyumbatan.
Lalu bagaimana kalau sudah terlanjur tersumbat dan bengkak?