Selain Tak Bikin Kantong Jebol, Seminggu Sekali #FamilyQuality dengan 3 Cara Ini Buat Anak Makin Mahir Bahasa Asing

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 25 November 2020 | 11:03 WIB
#FamilyQuality dengan mendengarkan musik (Freepik)

Nakita.id - Belajar sambil bermain adalah sebuah pilihan yang tepat untuk #FamilyQuality minggu ini.

Apalagi saat ini orangtua harus dituntut sedikit beralih profesi menjadi guru bagi Si Kecil, belajar sambil bermain untuk #FamilyQuality minggu ini bisa membuat anak tak akan bosan untuk belajar ilmu baru.

Bicara soal ilmu baru, bahasa adalah salah satu ilmu yang selalu baru, apalagi bahasa di dunia ini sangat banyak.

Dilansir dari Metro.co.uk, Eric Lenneberg, yang mendirikan bidang 'biologi bahasa', percaya bahwa perkembangan bahasa seperti bentuk pertumbuhan dan perkembangan lainnya.

Baca Juga: Untungnya Banyak! Tak Hanya untuk #FamilyQuality, Mengajak Anak Belajar di Supermarket Ternyata juga Bisa Melatih Kecerdasan Otak Si Kecil

Menurutnya, pertumbuhan dan perkembangan memiliki periode pematangan tertentu di mana dengan rangsangan eksternal akan mengembangkan kapasitasnya.

Mengajarkan anak berbagai bahasa asing memang tak ada salahnya, tapi Moms harus memutar otak agar Si Kecil enjoy saat belajar bahasa asing tersebut.

Memang sebenarnya Moms bisa memasukkan anak ke les privat buat anak belajar bahasa asing, tapi jangan salah anak yang belajar bahasa bersama orangtuanya malah cenderung lebih cerdas.

Karena saat mereka belajar dengan orangtua, anak cenderung menjalaninya dengan santai dan tanpa tekanan. Itulah mengapa sebabnya anak lebih cerdas belajar bersama orangtua.

Baca Juga: Bakal Ketagihan Setelah Tahu Manfaatnya, Mulai Sekarang Ajak Si Kecil #FamilyQuality dengan Kenalkan Musik Sejak Dini