Jarang Diperhatikan, Ternyata Ini Alasan Pentingnya Moms Harus Mencatat Siklus Menstruasi Setiap Bulan

By Rachel Anastasia Agustina, Rabu, 25 November 2020 | 18:23 WIB
Pentingnya mencatat siklus menstruasi. (Freepik)

"Sangat penting, kita harus tahu dulu kapan sih sebenarnya periode menstruasi itu dicatat. Jadi sejak pertama wanita mulai menstruasi itu harus langsung dicatat." ujar dr. Kartika Cory, SpOG, Spesialis Obstetri dan Ginekologi dalam acara Halodoc bertajuk "#HaloTalks: Mencatat Periode Menstruasi: Hal Mudah, Berdampak Besar" pada Rabu (25/11/2020)."Karena kita tidak pernah tahu kapan haid kita mulai tidak teratur. Kalau misalnya soal kepentingan, yang pertama tentunya bisa untuk peluang hamil." tambahnya.

dr. Kartika Cory, SpOG, Spesialis Obstetri dan Ginekologi .

Baca Juga: Banyak Perempuan Jadi Gendut Setelah Menopause, Ini Cara Jitu Cegah Berat Badan Melonjak Usai Mati HaidSelain itu mencatat periode menstruasi itu sangat penting untuk mengetahui kapan masa subur untuk peluang kehamilan."Rata-rata jika ada pertanyaan kapan masa suburnya, otomatis kan ingin mengetahui kapan harus berhubungan agar peluang hamilnya tinggi.Lalu kalau misalnya kita sudah tahu masa subur, otomatis kita tahu saat kapan kita tidak boleh berhubungan untuk mencegah terjadinya pembuahan." jelasnya kembali.

Baca Juga: Jangan Panik Moms! Ternyata Ini Penyebab Munculnya Bercak Darah Saat Tidak sedang Datang Bulan