Cara Mudah Memeras Lemon Agar Air Perasan yang Didapat Bisa Lebih Banyak, Lakukan Ini Sebelum Memotongnya

By Nita Febriani, Sabtu, 5 Desember 2020 | 08:00 WIB
Air perasan lemon (Pixabay/stevepb)

Cara Mudah Memeras Lemon Agar Air Perasan yang Didapat Bisa Lebih Banyak, Lakukan Ini Sebelum Memotongnya

Nakita.id - Lemon merupakan buah citrus yang punya banyak manfaat.

Tak hanya vitamin C, lemon juga mengandung banyak senyawa aktif dan mineral yang dibutuhkan untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Tidak heran jika lemon banyak diambil air perasannya dan digunakan sebagai minuman sehat saat perut kosong di pagi hari.

Baca Juga: Setiap Pagi Perempuan Ini Konsumsi Air Lemon, Seminggu Kemudian Dia Terkejut Lihat Perubahan Pada Tubuhnya

Selain itu, air perasan lemon juga kerap digunakan dalam berbagai masakan.

Namun ada masalah yang sering timbul saat memeras lemon untuk dikonsumsi, yaitu ketika air perasan lemon yang kita dapat terlalu sedikit.

Jika terlalu sedikit, kita harus menggunakan lebih banyak lagi buah masam ini agar air perasan yang dibutuhkan terpenuhi.

Padahal harga buah kuning yang satu ini cukup mahal.

Baca Juga: Campur Teh Lemon dan Jahe untuk Diminum Pagi-pagi, Jangan Kaget Jika Tubuh Alami Perubahan Tak Terduga Ini