Dikabarkan Segera Menikah Tahun Depan, Lesty Kejora Akui Masih Ragu Dipersunting Rizky Billar, Ada Apa?
Nakita.id - Pasangan Rizky Billar dan Lesty Kejora semakin menyita perhatian publik Tanah Air.
Apalagi keduanya belum lama ini mulai terbuka di hadapan publik soal hubungan yang sedang dijalani keduanya.
Tak hanya itu, keduanya juga dikabarkan akan segera menikah tahun depan.
Namun, ternyata Lesty Kejora nampaknya masih menyimpan keraguan pada Rizky Billar.
Baca Juga: Putrinya Bangga Pamer Cincin, Ayah Lesty Kejora Justru Nekat Lakukan Hal Ini di Instagram
Ia memiliki kekhawatiran akan banyaknya rintangan lantaran kepopuleran sang aktor yang makin meroket.
Namun, Lesti percaya dengan meningkatkan ibadah dan ketakwaan pada Tuhan, keraguan itu akan hilang dengan sendirinya.
Hal ini disinggung presenter Ramzi saat mewawancarai Lesti di acara Kiss Award 2020, Minggu (20/12/2020) yang kemudian dikonfirmasikannya pada Lesty.
"Dedek, benar ada keraguan?," tanya Ramzi.
"Sekarang gini deh, mungkin Dedek berpikir Rizky Billar masih muda, tampan, populer, sangat terkenal saat ini, alhamdullilah diberikan rejeki sama Allah banyak."
Baca Juga: Belum Genap 3 Hari Sah Pacaran, Keburukan Lesty Kejora Mendadak Diumbar oleh Rizky Billar
"Kalau orang tidak siap mentalnya menghadapi itu semua repot. Apakah Dedek ada keraguan untuk hal itunya?," tanyanya.
Tersenyum, Lesty menanggapi hal itu dengan bahasa yang diplomatis.
Ia mengisyaratkan adanya keraguan dari pihaknya dan Rizky Billar.
Meski begitu, keduanya berusaha mengatasi keraguan tersebut dengan beribadah.
"Insyallah Dedek percaya kalau memang Kakak ibadahnya bagus, punya iman yang bagus.
Semua keraguan itu baik dari Dedek dan Kakak insyaallah Allah kasih hilanglah keraguannya," beber Lesty.
Tak puas dengan jawaban Lesty, Ramzi berusaha mengorek lebih dalam.
Ia ingin Lesty menjawab secara gamblang terkait ada tidaknya keraguan dalam hatinya.
"Oke, Dedek berusaha untuk meyakinkan diri Dedek, tapi jujur ada enggak keraguan itu?," ulang Ramzi.
"Ada enggak ragu, 'Ya Allah dia lagi populer, ganteng, banyak uang, ragu atau khawatir, ada enggak rasa kekhawatiran itu?"
"Aduh gimana nanti, pasti banyak kembang-kembang yang mau nempel nih, ada enggak keraguan itu?," cecarnya.
"Manuasiawi sih kalau menurut Dedek, ada," aku Lesti.
"Dedek Lesti sudah mengungkapkan betul, sebenarnya ada kekhawatiran itu, manusiawi," kata Ramzi.