Janur Kuning Memang Belum Melengkung, Ayah Rizky Billar Kepergok Lingkari Tanggal Spesial Ini di Tahun 2021 yang Diduga Bakal Ada Momen Spesial dengan Lesty Kejora
Nakita.id - Lesty Kejora dan Rizky Billar selama ini memang digadang-gadang berjodohan.
Kini perjodohan antara Lesty Kejora dan Rizky Billar berbuah manis.
Keduanya baru saja mengumumkan kalau sudah resmi berpacaran.
Cincin juga sudah melingkar di jari manis sang biduan pertanda seriusnya hubungan mereka.
Menyoal restu tak perlu ditanya lagi, Endang Mulyana, ayah Lesty Kejora dikabarkan sudah memberikan lampu hijau.
Begitu juga ayah Rizky Billar, Daniel Eddy.
Selama ini tak pernah tersorot, Daniel Eddy akhirrnya buka suara mengenai restu.
Sebagai ayah, Daniel Eddy hanya berharap bahwa hubungan Lesty Kejora dan Rizky Billar bisa berjalan mulus.
"Ya, kalau kita keluarga mendukung," ujar Daniel Eddy.
"Cuma ya itu, terserah bagaimana dia lah itu nanti," tukasnya dilansir dari kanal YouTube Indosiar pada Jumat (18/12/2020).
"Karena kita pun sebetulnya mendoakan yang terbaik aja," kata Daniel Eddy.
Lebih lanjut, Daniel Eddy belakangan ini jadi sorotan lagi.
Daniel Eddy mengunggah sebuah kalender tahun 2021.
Lantas warganet dibuat salah fokus dengan sebuah tanggal yang tampak dilingkari oleh Daniel Eddy.
Berikut unggahannya:
Dalam postingan itu, Daniel menuliskan keterangan tambahan:
"Bingung ga ada yg mau diposting," tulis ayah Rizky Billar.
Mendadak warganet yang salah fokus dengan lingkaran di tanggal 24 Januari 2021 itu merupakan tanggal spesial untuk Lesty Kejora dan Rizky Billar.
"Itu mau pengajian di rumah dee, sekalian syukuran atas 5 bulan fanbase leslar, sama pertemuan 2 keluarga. Itu sih yang aku denger di omongan pak izar di kiss indosiar," tulis supportleslar.id
"Ada apa papa di tanggal itu???" tulis titisaricha.
"hemmm kode dari papa, senengg," tulis sri.tianingsih92.