Nakita.id - Moms bisa memanfaatkan #FamilyQuality untuk menstimulasi Si Kecil untuk tumbuh kembangnya Si Kecil.
Hal itu karena #FamilyQuality tidak melulu ide untuk seru-seruan, tetapi waktu bersama Si Kecil bisa terjalin dengan intim.
Apalagi kalau Moms memiliki bayi di tengah pandemi ini.
Daripada bingung cari tempat tujuan untuk berlibur, lebih baik isi #FamilyQuality untuk menstimulasi Si Kecil di rumah.
Tetapi tidak sedikit Moms juga yang bingung stimulasi apa yang cocok untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan Si Kecil.
Moms bisa tiru cara Mona Ratuliu dalm menstimulasi anaknya.
Pasalnya anak bungsu Mona sering mendapatkan perhatian karena perkembangannya yang tergolong cepat.
1. Tummy time
Cara pertama yang dibagikan Mona yaitu melakukan tummy time.