Rupanya ruam merah yang memenuhi tubuh Dewi menimbulkan rasa gatal.
"Aku bener-bener tersiksa banget dan aku cuma bisa nangis karena kan gak ada yang bisa tolong aku," ujar Dewi dalam tayangan youtube Insertlive.
Dewi pun menceritakan bahwa 8 orang keluarga di rumahnya juga dinyatakan positif covid-19 sehingga harus berjuang sendiri-sendiri.
"Jadi semuanya di kamar masing-masing pada memperjuangkan diri masing-masing," ceritanya.
Baca Juga: Padahal Sudah Terinfeksi Covid-19 Hingga Diisolasi, Dewi Perssik Justru Nekat Tetap Lakukan Hal Ini
"Jadi kalau makan 3 kali sehari dari suster dateng udah ditaro di pintu kayak gimana itu perasaan kita," ujar Dewi.
Dewi pun mengaku bahwa ia selalu menangis setiap mengambil makanan di depan pintu karena merasakan hanya seorang diri.
Untungnya dokter yang merawatnya menguatkan dirinya dan meminta ia menonton film saja.
Punya kegemaran menonton film horor, hal itu dilarang oleh dokter karena dikhawatirkan mengganggu imun tubuh sang biduan karena kaget akibat adegan di film.