Pencarian Korban Sriwijaya Air SJ-182 Masih Berlangsung, Petugas Menduga 2 Orang Penumpang Gunakan KTP Palsu untuk Naik Pesawat

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 12 Januari 2021 | 16:28 WIB
Ilustrasi Sriwijaya Air SJ 182 (tangkap layar Kompas TV/ sumber dok.Sriwijaya Air)

Pencarian Korban Sriwijaya Air SJ-182 Masih Berlangsung, Petugas Menduga 2 Orang Penumpang Gunakan KTP Palsu untuk Naik Pesawat

Nakita.id - Tragedi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 sampai detik ini masih meninggalkan duka mendalam.

Pesawat yang dikemudikan oleh Kapten Afwan dan Kopilot Diego Mamahit ini sempat dinyatakan hilang kontak sebelum akhirnya dikonfirmasi jatuh, Sabtu (9/1/2021).

Sriwijaya Air SJ-182 jatuh di area Kepulauan Seribu dengan daftar manifest berjumlah 62 orang, 50 penumpang dan 12 kru pesawat.

Baca Juga: Selalu Dicari Setiap Terjadi Kecelakaan Pesawat, Ternyata Kotak Hitam Punya 2 Rekaman Penting yang Bikin Penyebab Kecelakaan Bisa Langsung Diketahui

Baca Juga: Bikin Suami Klepek-klepek dengan Masak Sop Salmon, Makanan Buatan Okie Agustina Ini Ternyata Berikan 3 Manfaat Luar Biasa Buat Tubuh

Setelah kabar pesawat jatuh ini, tim SAR gabungan pun diterjunkan untuk mencari korban serta puing-puing sisa pesawat.

Melansir dari Tribunnews.com, terkait kabar jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 ini, diduga ada dua penumpang yang menggunakan KTP palsu.Aviation Security (Avsec) Bandara Soekarno-Hatta buka suara perihal kabar ada dua penumpang Sriwijaya Air SJ-182 diduga menggunakan KTP orang lain untuk mendaftar.Dikatakan, pihaknya sedang melakukan investigasi internal terkait kabar tersebut.